Penguasaan Teknologi Informasi di Bidang Keahkian Akuntansi
Ada empat macam teknologi yang perkembangannya relatif pesat
belakangan ini, diantara: tekonologi informasi, teknologi
pemanufakturan, teknologi transportasi dan teknologi komunikasi. Diantara berbagai macam teknologi
yang mengalami perkembang pesat tersebut, teknologi informasi mempunyai
dampak yang signifikan dalam perkembangan dunia usaha sekarang ini.
Istilah
teknologi informasi yang sekarang lazim digunakan banyak orang, sebenarya merupakan
perpaduan antara teknologi komputer, komunikasi dan otomatisasi kantor yang
telah bercampur menjadi satu sehingga sulit untuk memisahkannya. Teknologi
informasi terus berkembang pesat, ditandai dengan perubahaan hardware dan
software yang mengakibatkan kompleksitas teknologi informasi.
Teknologi merupakan komponen penting dari sistem informasi.
Tanpa adanya teknologi yang mendukung, maka sistem informasi tidak akan
dapat menghasilkan informasi dengan tepat waktu. Komponen teknologi mempercepat
sistem informasi dalam pengolahan data. Dalam hal ini teknologi informasi
adalah suatu teknologi yang menitikberatkan pada penggunaan komputer dan teknologi
yang berhubungan dengan pengaturan sumber informasi. Sumber daya manusia dituntut untuk dapat menanggapi perubahan dari teknologi informasi, yaitu berupa keahlian menggunakan komputer dengan baik. Sejalan Dengan itu Akuntansi sebagai ilmu yang terjun dalam pengelolaan data keuangan dan juga berperan dalam dunia bisnis tidak dapat dipungkiri juga ikut dalam pengaruh dari perkembangan teknologi komputer. Berkembangnya sistem informasi dalam komputer secara tidak langsung memberi dampak pada pola sistem informasi akuntansi. Dalam dunia bisnis penting adanya teknologi komputer, jadi ada perlunya pengajar akuntansi memberi bekal kepada mahasiswa pentingnya penggunaan software dalam setiap mata kuliah akuntansi, agar dapat meningkatkan keahlian dan nilai jual di masa depan. Mungkin perlu adanya memasukkan penggunaan komputer ke dalam kurikulum pengajaran akuntansi. Sangat bermanfaat bila memakai penggunaan komputer dalam akuntasi, kita dapat memakai software2 yang telah beredar di Indonesia yang dapat memudahkan akuntan.
Penulis : Blog Alakadarnya ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi
0 komentar:
Posting Komentar